Himpunan Peraturan Perundang-undangan RI tentang Ketenagakerjaan

Himpunan Peraturan Perundang-undangan RI tentang Ketenagakerjaan

Synopsis
Indonesia merupakan negara dengan jumlah penduduk melebihi 230 juta jiwa dan berada pada peringkat keempat negara dengan jumlah penduduk terpadat di dunia. Berdasarkan kategori struktur usia, jumlah penduduk usia produktif merupakan yang terbanyak dari seluruh jumlah penduduk. Hal ini berarti ketersediaan tenaga kerja Indonesia sangat banyak. Bersamaan dengan pesatnya perkembangan ekonomi, sosial, budaya, serta politik nasional dan internasional, bidang ketenagakerjaan perlu berkembang terus-menerus. Perkembangan tersebut penting untuk diatur sedemikian rupa agar tidak menimbulkan pengabaian kewajiban maupun pelanggaran hak buruh/pekerja. Sepanjang sejarah, setelah Indonesia merdeka, bidang ketenagakerjaan banyak berfokus pada hak-hak buruh/pekerja. Pemerintah telah membuat sejumlah kebijakan strategis tentang ketenagakerjaan dan meratifikasi konvensi internasional. Selain itu, pemrintah juga menciptakan kesempatan kerja sekaligus melakukan pembinaan agar tenaga kerja Indonesia berkualitas menurut keahliannya. Seiring dengan berkembangnya waktu, semakin banyak buruh/pekerja yang sadar akan hak-haknya dan kesejahteraannya terpenuhi. Hingga kini permasalahan bidang ketenagakerjaan masih terus berlangsung dan memerlukan banyak perhatian dan dukungan dari pihak-pihak terkait. Terbitnya buku Himpunan Peraturan Perundang-undangan Republik Indonesia tentang Ketenagakerjaan merupakan suatu bentuk dukungan bagi masyarakat Indonesia yang sadar akan pentingnya pemenuhan kewajiban dan hak buruh/pekerja. Berbagai peraturan bidang ketenagakerjaan telah dihimpun sedemikian rupa agar dapat digunakan begi semua kalangan yang ingin mengetahui dan mempelajari peraturan mengenai kenetagakerjaan semakin baik dan berguna bagi kemajuan bidang ketenagakerjaan.

Author : Tim Redaksi BIP
Price : Rp 54,000
Category : LAW
Page : 454 halaman
Format : Hard Cover
Size : 13 X 19cm
ISBN : 9786023944453
Publication : 06 February 2017

RECOMMENDED FOR YOU Explore More