How Management Works
Best Seller

How Management Works

17 tahun ke atas
Synopsis

Manakah yang lebih efektif, memimpin dengan mengandalkan pengaruh atau kendali? 
Apakah pendelegasian menjadi kunci utama produktivitas? 
Bagaimana cara menghadapi kepribadian bawahan yang berbeda-beda?
Dengan berdasarkan teori dan praktik terbaru, How Management Works akan menunjukkan pada Anda rahasia komunikasi, negosiasi, kepemimpinan, dan manajemen proyek yang lebih baik.
Anda pun akan mudah memahaminya karena disertai dengan grafik-grafik yang menarik dan bahasa yang jelas—juga dilengkapi nasihat para pakar. Buku ini akan menjelaskan segala hal yang perlu Anda ketahui untuk membangun keterampilan manajemen Anda dan mendapatkan hasil terbaik dari tim Anda.


Author : DK
Price : Rp 219,000
Category : BUSINESS & ECONOMICS
Page : 218 halaman
Format : Soft Cover
Size : 19.5 cm X 23.3 cm
ISBN : 9786230414824
Publication : 22 November 2023

Manajemen adalah sifat naluriah manusia. Seperti anak-anak yang sedang bermain, biasanya akan ada satu anak yang mengatur pembagian peran setiap anak. Sebagai ilmu bisnis, manajemen merupakan inti dari Revolusi Industri, saat pemilik pabrik mengoptimalkan sumber daya manusia.
Walaupun manajemen tetap menjadi hal penting untuk bisnis saat ini, peran manajer telah berubah—khususnya karena makin banyak orang, termasuk para manajer itu sendiri, yang sekarang bekerja dari jarak jauh dan fleksibel. Manajer juga masih harus mengeluarkan potensi terbaik dari karyawannya, tetapi dengan cara melibatkan dan memberdayakan para karyawan, bukan sekadar memberi instruksi. Karenanya, manajer membutuhkan berbagai keterampilan personal dan kemampuan teknis: mereka harus bersikap simpatik ketika menilai karyawan, tetapi juga harus bersikap keras saat membuat anggaran—serta memperhatikan nilai-nilai perusahaan seperti halnya keuntungan.

RECOMMENDED FOR YOU Explore More